5 Cara Cepat Kaya
Banyak orang pengen tau, gimana sih cara cepat kaya. Bahkan sampai banyak yang menghalalkan segala cara agar misi ini terpenuhi.
Namun masih banyak kok orang-orang kaya yang bisa jadi kaya tanpa bermain-main dengan uang haram.
Bagaimana caranya ? Kali ini ciepo akan membahas beberapa cara agar cepat kaya namun ga pake cara nakal.
1. Manajemen Waktu
Setiap orang di dunia ini punya waktu yang sama banyak untuk menghasilkan uang, yaitu 24 jam. Namun bagaimana mereka bisa mendapatkan lebih banyak uang dibanding yang lain ?
Para orang kaya tersebut bisa seperti sekarang karena mereka melakukan manajemen waktu dan efisiensi waktu.
Melakukan efisiensi waktu, contohnya daripada lembur bikin sakit (lagi-lagi ongkos obat dan dokter) mendingan menambah ilmu dan belajar yang bisa menambah nilai jual kamu.
Jam kerja yang lebih sedikit namun memerlukan keahlian lebih besar akan mendapat bayaran lebih daripada tanpa keahlian dengan jam kerja tinggi.
2. Investasi
Investasi itu bisa berupa apa aja asalkan bukan berupa tabungan bank biasa lho. Karena kalau tabungan bank biasa tentunya akan habis dimakan inflasi.
Investasi bisa berupa Investasi waktu (membantu orang lain), emas, reksadana, saham, atau mungkin properti yang nilainya gak pernah turun.
3. Gaya Hidup yang Secukupnya
Banyak orang yang jatuh miskin karena gaya hidupnya yang melebihi pendapatannya. Orang-orang tersebut biasanya gengsi dan ingin selalu ingin terlihat wah di kalangan koleganya.
Saya tidak menyalahkan seutuhnya, namun ada suatu pepatah :
Bukan penghasilanmu yang tidak cukup buat hidup, namun gaya hidupmu yang bikin itu tidak cukup.
Jadi kamu harus bijaksana dengan harta yang kamu miliki, inget jangan dihambur-hamburkan. Lebih baik investasi atau diputar lagi untuk bisnis.
4. Hindari Ngutang
Yang namanya ngutang itu bisa jadi kebiasaan lho. Kalau ngutangnya buat beli hape terbaru itu yang sebaiknya dihindari.
Tentunya utang yang begini ini bakal membebani aliran cash di dompetmu nantinya dan bikin pusing kalau udah numpuk.
Daripada ngutang gak produktif, mending ngutang buat usaha atau investasi. Lebih produktif dan lebih terjamin buat masa depan.
5. Mengamati Peluang
Beberapa orang kaya bisa sukses karena mereka mampu memanfaatkan celah peluang untuk bisnis.
Mereka selalu belajar dari kesalahan masa lalu, apa yang seharusnya mereka lakukan dan apa yang seharusnya tidak mereka lakukan.
Yang namanya di dunia ini tidak ada yang instan, begitu juga untuk menjadi kaya seperti para miliarder atau jutawan.
Itulah beberapa cara yang bisa membantumu cepat kaya namun tidak instan langsung kaya, kecuali kamu menang lotre atau dapat warisan dari bapak itu lain cerita. Apa kamu punya cara lain ?