10 Distro Linux Terpopuler

Kalau membahas linux, pasti ga jauh-jauh bahas distro favorit masing-masing. Mulai distro spesialisasi buat server sampai desktop juga ada.

Kali ini kita akan bahas distro linux populer di tahun 2015 ini yang berhasil menarik perhatian para geek dan pemula.

Yuk cekidot bero 10 distro linux terpopuler, menurut cieeepooo 😀

10. Arch

archDistro satu ini salah satu distro yang mampu memunculkan hype dan kesegaran dalam dunia linux, karena package-manager yang berbeda dan fresh.

Dengan distro ArchLinux  ini, kamu bisa bleeding-edge untuk mendapatkan teknologi terbaru.

9. LXLE

lxleLXLE salah satu distro ringan populer lainnya yang berbasis Lubuntu yang menggunakan desktop environment LXDE.

LXLE dibangun berdasarkan Ubuntu LTS jadi dipastikan lebih stabil.

8. Manjaro

manjaroMenurut mimin sendiri, Manjaro ini salah satu distro yang relatif baru di dunia

linux. Dikenal sebagai distro yang berbasis arch linux.

Manjaro distro linux yang ringan dan user-friendly. Manjaro menggunakan desktop environment XFCE.

7. CentOS

centosCentOS merupakan salah satu distribusi yang cukup terkenal karena merupakan salah distro yang di bangun ulang berdasarkan redhat.

CentOS merupakan distro yang diperuntukan untuk kelas enterprise yang membutuhkan supports.

6. Mageia

mageiaKalau kalian kenal salah distro bernama mandriva, berarti umur kalian cukup tua. Nah, distro ini sendiri fork dari mandriva.

Dibentuk tahun 2010 oleh mantan karyawan dan kontributor French Linux Distribution.

Ga seperti mandriva yang merupakan entitas komersial, mageia ini berbasis komunitas dan organisasi non-profit.

5. Fedora

fedoraFedora adalah distro yang didukung Fedora Project dan dimiliki oleh perusahaan terkenal di dunia linux yaitu RedHat.

Fedora dikenal karena selalu mengintegrasikan teknologi terbaru dan memiliki desktop environment GNOME secara default.

4. OpenSUSE

opensuseKalau kalian ingat, open-suse ini mungkin satu generasi dengan ubuntu dan PCLinuxOS sebagai distro yang populer di pertengahan 2000-an.

Sebuah versi komunitas dari SUSE Linux yang cukup mudah digunakan dan memiliki logo khas bunglon.

3. Ubuntu

ubuntuMungkin ubuntu merupakan salah satu distro yang berhasil membuat linux menarik perhatian para pemula di kala itu.

Tahun 2005-2007 merupakan tahun hype ubuntu yang mimin rasakan dulu, orang banyak mempromosikan kemudahan linux dengan ubuntu.

Tapi mimin sendiri kurang begitu suka semenjak ubuntu memakai UI Unity yang dibikin sendiri (sebelumnnya Gnome).

2. Debian

debianDistro ini bisa dibilang mbah buyutnya ubuntu dan mint, memiliki umur yang lumayan tua, hampir menyamai slackware beberapa tahun.

Nama unik debian ini berasal dari nama debra dan ian, sang pencipta dengan mantan istrinya (karena cerai di tahun 2008).

1. Mint

mintLinux mint sendiri distro yang berbasis ubuntu. Kita juga bisa menginstall package dari repositori milik ubuntu.

Terkenal, karena kemudahannya seperti codec yang sudah terinstall, jadi putar media lebih mudah.

Yang unik disini, dari jaman dulu, nama versi rilis dari linux mint, berupa nama indah seorang wanita, seperti cassandra.

Akhir Kata

Daftar distro linux populer ini berdasarkan hits per day yang berasal dari distro watch.

Sebenernya mimin pribadi lebih suka slackware, tapi makin kesini makin sedikit peminatnya, entah kenapa.

Itulah distro linux terpopuler yang lagi ngetren and populer di 2015, sekarang distro favoritmu apaan vroh ?

yuk bagikan di komentar!

Terbaru

Ciee Kepoo

Tempat buat baca artikel santai, cocok buat nongkrong orang yang kurang kerjaan seperti mimin dan kamu, iya kamu ~